Saturday, March 9, 2013

Service Mobil Pertama Kali

Hari ini tepatnya hari Sabtu, 9 Maret 2013 adalah hari " Class Free Day " di Kabataku, karena gak ada kelas holistik dan gak ada kelas intensif. Jadi biasanya kita hanya jaga CS, online dan mengerjakan tugasnya masing-masing.

Hari ini saya dan kak Marvin ada janji dengan kepala sekolah di beberapa  Sekolah untuk presentasi tentang Holistik Online dan kebetulan saat itu mentor kami kak Daniel berniat untuk services mobilnya. Dan menurut beliau sekalian saja kami ke sekoah membawa mobil lalu langsung services.

Dan akhirnya kami setuju,lumayan kan gak kepanasan dan lebih santai dalam perjalanan. Seraa mobil sendiri saya dan kak Marvin dengan PD keluar dari mobil dan masuk ke sekolah dengan santai. 3 sekolah sudah kami kunjungi untuk presentasi, dan akhirnya tiba saatnya kami untuk services mobil.

Kami memutuskan untuk services di salah satu tempat di Jl. Letjen Soetoyo. Mulai dari satpam, petugas services, customer services, sampai petugas pantry-nya pun ramah ramah terhadap pengunjungnya. Mulai dari snack, makanan berat, segalamacam minuman ada di ruang tunggu, serta didukung dengan televisi yang sangat besar, segala macam bentuk charger untuk HP, gadget dan lain lain juga toilet yang bersih sngat memanjakan pengunjung.

Itulah pertama kali saya services mobil, ehmmm saya saat itu berfikir enak banget ya punya mobil pribadi :)
Pasti habis ini dapet :D #mobilnya

Dan hari ini benar benar serasa punya mobil pribadi karena hampir kurang lebih 5 jam saya bersama si mobil putih yang sekarang jadi bersih dan kinclong ini :)

No comments:

Post a Comment